Selamat datang di blog saya,
Pdt. Dr. Andreas Loanka, S.Th., M.Div.
Semoga blog ini bisa menjadi berkat buat Anda.
948 views

[RENUNGAN PAGI] Mazmur 103:20-22; Nehemia 9:5

Hidup ini penuh dengan pujian.  Orang tua memuji anaknya, kakek memuji cucunya, kekasih memuji pujaan hatinya, pria memuji mobilnya, wanita memuji dandanannya, dan remaja memuji idolanya.  Orang-orang biasanya suka memuji mahakarya seorang pelukis, simphoni nan indah seorang konduktor,  kelezatan masakan seorang jurumasak, dan keagungan bangunan seorang arsitek.

Pujian itu keluar dari rasa kagum dan senang yang ada di dalam hati kita. Biasanya pujian itu tercetus secara spontan. Kendatipun demikian, dalam agama dan tradisi tertentu, pujian itu selain keluar secara spontan, juga umat memang diajarkan dan dikondisikan untuk memuji.

Di dalam Kekristenan kita diajarkan untuk senantiasa memuji Tuhan. Memuji Tuhan itu sesuai dengan kehendak-Nya dan berkenan kepada-Nya.

Umat Allah diajar untuk memuji Tuhan. Alkitab mengatakan: “Bangunlah, pujilah TUHAN Allahmu dari selama-lamanya sampai selama-lamanya! Terpujilah nama-Mu yang mulia, yang ditinggikan mengatasi segala puji dan hormat!” (Neh. 9:5)

Segala bangsa diserukan untuk memuji Tuhan: “Pujilah Tuhan, hai kamu semua bangsa-bangsa, dan biarlah segala suku bangsa memuji Dia.” (Rm. 15:11)

Segala makhluk diajak untuk memuji Allah: “Pujilah TUHAN, hai malaikat-malaikat-Nya, hai pahlawan-pahlawan perkasa yang melaksanakan firman-Nya dengan mendengarkan suara firman-Nya. Pujilah TUHAN, hai segala tentara-Nya, hai pejabat-pejabat-Nya yang melakukan kehendak-Nya. Pujilah TUHAN, hai segala buatan-Nya, di segala tempat kekuasaan-Nya! Pujilah TUHAN, hai jiwaku!” (Mzm. 103:20-22).

Good morning.  God bless you.

Andreas Loanka

Bermakna dan Berdamp

RENUNGAN PAGI: Matius 5:13-16 Injil Matius pasal 5 diawali dengan Delapan ...

Stop Labeling

RENUNGAN PAGI: 1 Samuel 16:1-13 dan Lukas 18:15-17 Labeling atau perilaku ...

Ketaatan Kepada Alla

RENUNGAN PAGI : Imamat 9:1-24 Para hamba Tuhan dan segenap umat ...

Api-Nya Harus Tetap

RENUNGAN PAGI : Imamat 6:8-13 Imamat 5 dan 7 berbicara tentang ...

Setia Memberitakan I

RENUNGAN PAGI : Kisah Para Rasul 28:17-28 Paulus menjadi tahanan rumah ...

Bermakna dan Berdamp

RENUNGAN PAGI: Matius 5:13-16 Injil Matius pasal 5 diawali dengan Delapan ...

Stop Labeling

RENUNGAN PAGI: 1 Samuel 16:1-13 dan Lukas 18:15-17 Labeling atau perilaku ...

Ketaatan Kepada Alla

RENUNGAN PAGI : Imamat 9:1-24 Para hamba Tuhan dan segenap umat ...

Api-Nya Harus Tetap

RENUNGAN PAGI : Imamat 6:8-13 Imamat 5 dan 7 berbicara tentang ...

Setia Memberitakan I

RENUNGAN PAGI : Kisah Para Rasul 28:17-28 Paulus menjadi tahanan rumah ...